Sebagai produsen smartphone, Apple tidak diragukan lagi dalam membuat dan mendesain produk-produknya. Setiap merilis iPhone terbaru, bisa ...
Sebagai produsen smartphone, Apple tidak
diragukan lagi dalam membuat dan mendesain produk-produknya. Setiap merilis
iPhone terbaru, bisa dipastikan akan diburu oleh pengguna smartphone di seluruh
dunia. Pada September 2016 lalu, Apple mengeluarkan iPhone 7 dan 7 plus yang
diklaim menjadi produk penerus iPhone 6 dan 6s Plus. Walaupun kelihatannya sama
dengan produk pendahulunya itu, tapi ada perbedaan yang akan memanjakan
penggunanya.
![]() |
iPhone 7 dan 7 Plus |
Harga iPhone 7 dan 7 plus yang tinggi itu
tidak menjadi penghalang para pecinta smartphone untuk membelinya. Mereka lebih
ingin menikmati kecanggihan dari iPhone 7 dan 7 Plus dibandingkan dengan uangnya.
Tapi sebelum membelinya, anda harus tahu dulu bagaimana spesifikasinya dan apa
saja keunggulannya daripada produk smartphone lainnya. Sehingga, nantinya anda
tidak salah pilih atau menyesal ketika sudah membeli iPhone ini.
Alasan Mengapa Orang Membeli iPhone 7 dan 7
Plus
Ada banyak alasan yang membuat anda
mempertimbangkan untuk menggunakan iPhone 7 atau iPhone 7 plus. Meskipun harga
iPhone 7 lebih dari 5 jutaan, tapi ada sesuatu yang menarik untuk dimiliki.
Berikut ini alasannya :
Warna yang baru dan fresh
Tentu masih kuat diingatan kita kalau iPhone
6s keluar dengan warna baru yakni Rose Gold yang kemudian menjadi tren warna
yang bagi para vendor dalam merilis produk smartphone terbaru mereka. Sama
seperti sebelumnya, ternyata apple memperkenalkan warna terbaru yang lebih
fresh untuk iPhone 7 dan 7 plus ini. Warna tersebut adalah jet black, tentunya
berbeda dengan warna hitam biasa. Warna pada iPhone 7 ini kelihatan glossi,
gagah dan elegan.
Tanpa audio jack 3,5 mm
Apple kembali menyajikan sesuatu yang
kontroversi, perusahaan ini menghapus audio jack 3.5 mm yang menjadi bahan ejek
para netizen. Namun, tanggapan berbeda pada pecinta iPhone, dihilangkannya
audio jack 3,5 mm ini jutru memberikan
rasa bangga. Sebab, ini dapat diatasi dengan USB Lightening yang terkoneksi
dengan konektor audio jack. Akan tetapi, demi kenyamanan penggunanya, Apple
sudah menyediakan Air Pod yakni headset wirelles pada iPhone 7 terbaru ini. Tentulah
menjadi prestise tersendiri bagi penggunanya.
Iphone pertama dengan RAM 3 GB
Dibalik harga iPhone 7 dan 7 Plus yang
fantastis itu, didukung dengan kapasitas RAM sebesar 3 GB. Memang produk
android sudah banyak yang menggunakan RAM 4 GB, tapi iPhone baru kali ini
memperkenalkannya dan dijatuhkan pada iPhone 7. Karena itulah pantas anda beli
untuk menunjang komunikasi serta kegiatan anda sehari-hari. Meskipun ada produk
android yang memiliki RAM 6 GB atau bahkan 8 GB, tapi kecepatan RAM 3 GB pada
iphone 7 tak diragukan lagi. Anda bisa membandingkan sendiri, serta merasakan
kecepatnnya. Dijamin Iphone lebih unggul.
iPhone pertama dengan dual kamera
Tak hanya RAM nya saja yang baru, tapi bagian
kameranya juga diperbaharui. Harga iPhone 7 yang tinggi itu tentu sepadan
dengan spesifikasinya. Kameranya menggunakan teknologi dual kamera resolusi 12
MP pada kamera utamanya. Kelebihan dual kamera pada iPhone 7 plus ini adalah
bisa melakukan optical zoom dan menangkap foto lebih baik serta warna yang
lebih banyak. Tentu keren sekali, bagi anda pecinta fotografi. Hasil jepretan
dengan iPhone 7 plus bisa memberikan kepuasan.
Tahan air dan debu
Lebihnya lagi iPhone 7 dan 7 Plus hadir dengan
kondisi yang tahan air dan debu. Jadi, anda tak usah khawatir ketika ponsel
anda terkena air atau tak sengaja tercemplung ke air. iPhone 7 dirancang dengan
casing khusus yang membuatnya tahan terhadap air maupun debu.
Nah, bagi anda yang ingin mendapatkan iPhone 7 dan 7 Plus dan iPhone 7 plus terbaik, kunjungi situs marketplace blibli.com.
COMMENTS